memperkenalkan 2 masakan super hemat ala kantung mahasiswa. kamu mau makan senilai hidangan 6-8 euro di resto? gimana caranya dengan uang segitu kamu bisa makan untuk 3-5 orang? ikuti tips mujarab berikut:
saya mengunjungi seorang kawan yang memiliki alat masak lengkap, dan kebetulan tinggal sendiri karena landlord nya sedang pulang mudik ke Turki. kami penggemar berat masakan khas turki, Shoarma Broodtje. hmmm begitu menggiurkan. setelah sekian lama mengintai cara mereka memasak, kali ini kami memutuskan untuk membuatnya sendiri! proses ini cukup membutuhkan nyali yang tinggi.
sebelumnya saya mampir ke deretan toko turki yang menjual daging halal, HELAL SLAGERIDJT dan membeli beberapa bahan shoarma:
roti shoarma isi 5 (roti burger yang gede banget, seukuran 3 kali lipat roti burger McD dengan rasa khas) cuma 1 euro
daging shoarma frozen merk MEKKA FOOD, 2.50 euro
saus shoarma kaleng di toko paman albert, 1 euro
saus sambel ABC (tetep!) 1.50 euro
mayonaisse, 1 euro
mix colesaw, salad, dll di paman albert, 1 euro
keju slice isi 12, 1.50 euro
masukkan daging shoarma beku ke grill,
belah roti shoarma masukkan keju, grill roti hingga keju meleleh,
masukkan roti dengan sayur, saus shoarma, mayo, dan sambal
masukkan daging yang sudah dipanggang.
nikmati shoarma
hanya dengan: 7 euro anda bisa makan shoarma broodje untuk berlima.
suatu ketika yang cerah, bertemulah 3 makhluk di flea market. sebenarnya 4 tapi tamu terakhir batal karena mempersiapkan kencan senin dengan sang profesor.
perut keroncongan hanya diganjal stroopwaffle. ditambah udara dingin hujan rintik-rintik udara nyaris 0 derajat celcius. saya yang baru saja mendarat dari gym setelah melatih otot sayap dan mengayuh sepeda sejauh 20 KM, menjadikan rasa lapar menjadi dua kali lipat.
maka kami memutuskan untuk pergi ke tempat kiki dan memasak. kali ini dengan resep si mia:
AYAM MADU.
fillet dada ayam isi 6 potong, dipotong kotak-kotak, 5 euro
sebotol madu, 1.50 euro
sebotol kecap manis, 1.50 euro
kaldu ayam maggie 1 blok, 0.50 euro
4 bawang putih diancurkan, 0.50
2-3 bawang bombay diiris tipis, 1 euro
garam dan lada secukupnya
sebutir jeruk lemon, peras ambil airnya 0.50 euro
dada ayam dicampur dengan perasan lemon madu dan garam lada lalu diamkan hingga meresap
tumis bawang-bawang, lalu campurkan dengan ayam tadi
aduk-aduk hingga air mengetal atau hilang, baru tambahkan kecap manis hingga mengering.
hidangkan, nikmati ayam madu special hanya dengan 10 euro untuk porsi ber enam.
Sunday, January 07, 2007
dari dapur si gendut
Diposting oleh wahyuningrat di 1/07/2007 03:05:00 PM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment